Rabu, 25 Oktober 2023, telah diselenggarakan prosesi pelepasan wisudawan/wisudawati Program Studi Magister dan Doktor Ilmu Kehutanan Periode I Tahun Ajaran 2023/2024 (Periode Oktober 2023) di selasar gedung IFFLC Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada.
Pada wisuda periode ini Program Studi Magister Ilmu Kehutanan melepaskan 12 Wisudawan/Wisudawati yang hadir dengan didampingi oleh pendamping masing-masing. Pelepasan periode kali ini turut mengundang dekan dan wakil dekan fakultas kehutanan, para dosen, kaprodi serta sekprodi S1, S2, S3, ketua masing-masing departemen, dan Ketua prodi profesi insinyur. Pembicara pada acara pelepasan kali ini adalah seorang Kepala Balai Perbenihan Yogyakarta Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi DIY, Ir. Tri Basuki Sundoro, M.Sc.