Kuliah di Program Studi Ilmu Kehutanan UGM cukup representatif. Suasana kampus yang cukup nyaman, para dosen yang mumpuni, serta pengelola yang ramah mampu menciptakan suasana belajar yang kondusif. Komunikasi yang terbangun cukup lancar serta mampu memenuhi kebutuhan ilmu pengetahuan sesuai dengan minat dan ketertarikan mahasiswanya, namun kreatifitas dan inovasi tentunya harus terus ditingkatkan agar mampu menciptakan lulusan-lulusan yang kompeten dan profesional sesuai dengan bidangnya.
Kebanggaan bagi saya sudah menjadi bagian dari Keluraga Besar UGM, khususnya Fakultas kehutanan. Semoga Program Studi Ilmu Kehutanan kedepan semakin “juara”, tidak hanya skala nasional tetapi internasional.