Fakultas Kehutanan UGM Promosikan Program Pascasarjana dan Insinyur Kehutanan untuk ASN di DLHK NTB
Mataram – Dalam upaya mendukung serta meningkatkan kapasitas dan kompetensi pegawai, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Fakultas Kehutanan UGM mempromosikan program Pascasarjana dan Profesi Insinyur Kehutanan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan DLKH dan UPT KLHK NTB. Program ini bertujuan untuk mendorong ASN melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi guna meningkatkan kemampuan profesional dalam pengelolaan hutan dan lingkungan.
Kepala DLHK NTB menyatakan, “Kami ingin memberikan kesempatan kepada ASN untuk memperdalam pengetahuan dan keterampilan mereka di bidang kehutanan melalui program pascasarjana yang akan disampaikan oleh Mas Dwiko (Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Fakultas Kehutanan UGM). Ini adalah bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kualitas pengelolaan lingkungan dan kehutanan di NTB.”
Dalam rangka mendukung program ini, DLHK NTB bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi terkemuka yang menawarkan program pascasarjana kehutanan. Kerjasama ini meliputi penyediaan informasi tentang program studi, kurikulum, serta peluang riset yang dapat memberikan manfaat langsung bagi pengelolaan hutan di NTB.
Selain itu, DLHK NTB juga menyediakan beasiswa dan bantuan pendidikan bagi ASN yang terpilih. Bantuan ini mencakup biaya kuliah, biaya penelitian, dan dukungan administratif selama masa studi. Dengan adanya dukungan ini, diharapkan lebih banyak ASN yang tertarik dan termotivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang pascasarjana.